“Kami optimis untuk mencapai target tersebut. Melihat tahun 2008 perkembangan BMT-TS sangat baik, sehingga kami mentargetkan lebih tinggi lagi,” ungkap Wawan, Manajer BMT-TS, kemarin (5/01/2009).
Untuk mencapai target tersebut, BMT-TS telah mempersiapkan strategi-strateginya untuk menunjang percepatan pertumbuhan asset. Sehingga antara proyeksi dan realisasi tidak akan timpang.
Target pertumbuhan asset ini akan direalisasikan dengan cara BMT-TS akan membuka 10 cabang baru, dengan masing-masing cabang ditargetkan assetnya mencapai hingga Rp 1 milyar. Wawan menjelaskan, melihat kepercayaan dan dukungan masyarakat terhadap perkembangan BMT-TS selama ini, pihak manajemen merasa yakin mampu merealisasikannya. “Kami yakin, karena masyarakat pun membutuhkan keberadaan kami.” Jelas Wawan.[roel]