Lebih Penting mana antara Leadership atau Manajerial!

Manajerial
Pertanyaan: Selamat pagi Bung Mario Teguh!! untuk menjadi seorang Pemimpin yang baik dan bisa dicintai oleh orang-orang yang dipimpin dalam suatu organisasi/kelompok, sebenarnya yang lebih dipentingkan itu dasar-dasar Leadership atau manajerial nya? terima kasih atas jawabannya. EDI SARWONO Karyawan BUMN Cipinang Besar Selatan -Jakarta Timur Mario Teguh Menjawab : Pak Edi Sarwono yang baik,Terima kasih atas pertanyaan baik Bapak. Siapa pun adalah seorang pemimpin. Bila dia tidak sedang memimpin orang lain, dia juga harus memimpin dirinya sendiri. Ilmu pengelolaan organisasi atau pengelolaan bisnis (manajerial) membutuhkan pengertian yang baik mengenai keteraturan yang menghasilkan dan keharusan untuk setia kepada keteraturan itu. Pengetahuan dan keterampilan pengelolaan organisasi tidak akan dapat dikuasai tanpa mempelajari kekhususan-kekhususan dari setiap industri; karena setiap industri memiliki penerapan-penerapan yang spesifik untuk jenis produk, proses produksi, teknologi, bahan baku, dan pengelolaan sumber daya manusia. Seorang manager juga harus memperhatikan kekhususan-kekhususan dari jenis pelanggannya, jaraknya dengan pasar, dan perilaku alam sekitarnya.Itu semua bukanlah kemampuan yang bisa dimiliki tanpa proses pengembangan kompetensi yang teratur dan setia kepada waktu. Seorang manajer bekerja di dalam sebuah sistem untuk menjadikan sistem itu mencapai hasil terbaiknya dengan biaya yang sekecil mungkin. Sedangkan seorang pemimpin – bekerja di atas sistem itu untuk memastikan bahwa arah dari semua kegiatannya adalah untuk mencapai keadaan yang lebih baik di masa mendatang.Seorang manajer membangun keteraturan yang menghasilkan, dan memastikan bahwa organisasinya patuh kepada keteraturan tersebut. Sedangkan seorang pemimpin menetapkan arah dari perjalanan organisasinya, dan membangun semangat organisasi untuk mencapainya. Seorang manajer harus juga menjadi seorang pemimpin bagi setiap pribadi yang ada dalam komandonya, karena dia juga harus membangun pandangan yang sama pada setiap bawahannya – tentang arah perjalanan kerja mereka; dan menyemangati mereka untuk bekerja disiplin sebagai cara untuk menuju kepada keadaan yang baik di masa depan. Seorang manajer (pengelola) – pasti juga seorang pemimpin pada tingkatnya. Sedangkan seorang pemimpin – belum tentu memiliki kemampuan pengelolaan teknis dari proses-proses produksi, tetapi dia harus menguasai proses komunikasi visi perusahaan dan pengembangan semangat organisasi untuk mencapai kemenangan yang cemerlang. Begitu dulu Pak Edi? Salam super, Mario Teguh http://www.mtsuperclub.com/content/index.php?option=com_content&task=view&id=485&Itemid=99999999

Share this

Leave a Reply

Your email address will not be published.